Cara Tethering Clash Meta for Android

Ketika membagikan koneksi internet melalui tethering hotspot saat VPN dinyalakan, maka koneksi pada klien tidak akan menggunakan VPN.

Sehingga kalian harus sedikit memodifikasi konfigurasi Clash Meta For Android agar klien tethering dapat menggunakan koneksi dari VPN.

Konfigurasi Clash Meta for Android

Agar koneksi VPN bisa digunakan oleh klien tethering, kalian cukup menambahkan dua baris konfigurasi berikut ini ke dalam aplikasi Clash Meta for Android.

mixed-port: 7890
allow-lan: true

Fungsi mixed-port untuk membuat server proksi HTTP dan SOCKS di port 7890.

Setelah itu, simpan konfigurasi lalu jalankan ulang proksi Clash Meta for Android.

Kalian bisa menggantinya dengan port jika ingin membuat server proksi HTTP saja atau socks-port jika ingin membuat server proksi SOCKS saja.

Sedangkan, fungsi konfigurasi allow-lan agar klien tethering bisa menggunakan server proksi HTTP / SOCKS.

Uji Coba Klien Tethering

Jika semua konfigurasi rampung, kalian bisa langsung mengetesnya di di klien tethering dengan menjalankan perintah berikut ini:

curl -x http://192.168.43.1:7890 ifconfig.co

Setelah perintah di atas dijalankan, jika responsnya adalah alamat IP Server VPN, artinya koneksi ke VPN di klien tethering sudah terhubung.